Matapublik.com, Bengkulu- Demi memutus rantai penyebaran Covid-19, TP PKK Provinsi Bengkulu turun membagikan masker serta sosialisasi pentingnya penerapan protokol kesehatan di kehidupan sehari-hari.
Dipimpin Ketua TP PKK Provinsi Bengkulu Derta Wahyulin Rohidin, 20 ribu lebih masker dibagikan untuk masyarakat Provinsi Bengkulu, (11/8).

Derta mengatakan, kegiatan ini sebagai wujud peran TP PKK dalam membangun kesadaran di tengah masyarakat agar tetap menjaga kesehatan selama pandemi Covid-19 masih merebak.
“Kita ingin masyarakat Bengkulu tetap sehat dan patuh akan protokol kesehatan, dengan
memakai masker, menjaga jarak, jaga kondisi tubuh, serta mencuci tangan dengan sabun di air mengalir sehingga Covid-19 segera berakhir. Selain itu, penggunaan masker saat ini sangatlah penting dan menjadi kebutuhan, bahkan sudah menjadi sebuah tren baru di masyarakat,” ujar Derta saat membagikan masker di kampung nelayan malabero. (Rls)

















