Matapublik.com, Kepahiang- Andrian Defandra Wakil Ketua 1 DPRD Kabupaten Kepahiang, yang juga ketua DPD ll Partai Golkar Kabupaten Kepahiang kunjungi dan berikan bantuan kepada korban banjir di Desa Air Pesi dan Talang Selawe Desa Air Selimang, Rabu 15/04/2020.

Memberikan bantuan dan melihat secara langsung kondisi rumah warga yang terdampak banjir merupakan suatu bentuk kepedulian atas musibah yang menimpah saudara kita di Desa Air Pesi dan Talang Selawe, hal tersebut disampaikan Andrian Defandra saat berkunjung dan memberikan bantuan ke masyarakat yang terdampak musibah banjir.
“Bantuan ini adalah bentuk dukungan saya untuk saudara-saudara yang terdampak banjir dan jangan dilihat dari nilainya, karena bagi saya duka mereka adalah duka kita bersama dan mudah-mudahan kedepan kita terhindar dari bencana apapun,” jelas Andrian.

Andrian menambahkan, walaupun dalam keadaan terkena musibah banjir ini beliau juga menghimbau agar masyarakat tetap menjaga kesehatan ditengah merambahnya wabah Covid 19.
“Mari kita terus saling mengingatkan, kalau keluar rumah atau kepasar harus menggunakan masker, cuci tanggan pakai sabun, untuk memutus mata rantai virus Covid 19 dan kami minta masalah wabah ini jangan di anggap sepeleh, mudah-mudahan cepat berlalu dan kepahiang bebas coroba,” sampai Andrian Defandra yang juga Ketua DPD ll Partai Golkar. (Nn)


















