Mata publik, Kepahiang– Melalui Alokasi Dana Desa (DD) Tahun 2019 Desa Bogor Baru terus berinovasi membangun Desa, baik pembangunan Sumber Daya Manusia maupun pembangunan infrastruktur untuk menunjang pertumbuhan ekonomi masyarakat Bogor Baru.
Kepala Desa Bogor Baru Adi Kustian menjelaskan untuk penggunaan Dana Desa (DD) tahun 2019 banyak digunakan untuk pembangunan infrastruktur desa.
“Penggunaan DD tahun ini adalah perehapan pagar Kantor Desa bogor baru, drainase, halte desa, rabat beton dan inovasi desa,” jelas Adi Kustian selasa, 22/09/19.

Dilanjutkan Adi Kustian, bahwa beliau atas nama pemerintah Desa Bogor Baru mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat dari semua elemen atas peran serta dan dukungan terhadap program Desa tahun 2019.
“Dengan harapan masyarakat bisa memanfaatkan sarana dan prasarana yg sudah di bangun, serta ikut serta dalam memelihara semua aset yg sudah ada untuk kebaikan desa bogor baru yg kita cintai, seperti selogan yang kita gaungkan DESAKU JIWA RAGAKU,” sampainya.

Terima kasih juga disampaikan Kepala Desa, kepada lembaga BPD Bogor Baru yg telah menjalankan pungsi kontrol terhadap pembangunan yg ada di desa Bogor Baru.
“Peran inilah yg kita harapkan sehingga untuk kedepannya Kepala Desa dan BPD bisa bersinergi dalam merencanakan pembangunan secara berkala, baik yang skala prioritas dan non prioritas. Yang pada akhirnya diruangkan dalam RKPdes dan menjadi dasar dalam penyusunan APBdes bogor baru yg akan datang,” jelas Kepala Desa Bogor Baru Adi Kustian. (Adv/Nn)

















