Kepahiang, Matapublik.com – Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Kepahiang dalam rangka bulan suci ramadhan 1443 H, gelar Bazar Sembako khusus untuk masyarakat Kabupaten Kepahiang.
Bazar sembako yang digelar Dharma Wanita Kabupaten Kepahiang dilaksanakan di taman Santosa Kepahiang dan dibuka pada hari Selasa Tanggal 12 April 2022, Pukul 09.00 Wib sampai 14 April 2022.
Ketua Dharma Wanita Kabupaten Kepahiang Elfy Hartono, menjelaskan bahwa bazar sembako yang bekerja sama dengan bulog itu dilaksanakan untuk membantu masyarakat mendapatkan sembako ditengah pandemi covid 19 saat ini.
“Ada 10 macam jenis sembako seperti minyak goreng, gula, telur, mentega, tepung terigu, susu, sirup, beras dan ditambah sayuran seperti cabe, tobat serta ikan,” jelas Ibu Elpi Hartono yang juga istri Sekda Kabupaten Kepahiang, Sabtu (9/04/2022).
Ibu Elfi juga berpesan kepada masyarakat kepahiang untuk menghadiri bazar sembako tersebut.
“Ayo masyarakat kepahiang jangan sampai ketinggalan bazar sembako, karena tidak ada syarat apapun yang penting masyarakat kepahiang,” ajak Elfi Hartono. (Nain)